Tangga Nada Mayor: Pengertian, Ciri-Ciri, dan Contohnya
daphnisys.com – Apakah teman-teman sudah tahu pengertian tangga nada mayor? Kalau belum, simak penjelasan lengkapnya di sini, yuk!
Saat mempelajari seni musik, umumnya kita akan belajar terlebih dahulu tentang tangga nada. Apa itu tangga nada?
Tangga nada adalah kumpulan not musik yang diurutkan berdasarkan nada rendah hingga tangga tinggi.
Kali ini kita akan mempelajari jenis tangga nada diatonis mayor atau sering disebut dengan tangga nada mayor.
Tangga nada diatonis terdiri dari nada Do Re Mi Fa Sol La Si.
Pengertian Tangga Nada Mayor
Dikutip dari Buku Tematik Kelas 5 SD Tema 2, tangga nada mayor adalah tangga nada diatonis yang memiliki jarak nada atau interval 1-1-½-1-1-1-½.
Mudahnya, tangga nada mayor terdiri dari nada Do Re Mi Fa Sol La Si Do.
Ciri-Ciri Tangga Nada Mayor
1. Tangga nada mayor sifatnya riang gembira.
2. Tangga nada mayor sifatnya bersemangat.
3. Umumnya dimulai dengan nada Do dan diakhiri pula dengan nada Do.
4. Tangga nada mayor juga bisa diawali dengan nada Sol (5), Mi (3), atau Do (1).
5. Interval nada pada tangga nada mayor adalah 1-1-½-1-1-1-½.
6. Tangga nada terdiri dari Do Re Mi Fa Sol La Si Do (C D E F G A B C).
7. Melodi yang dihasilkan tangga nada mayor kuat.
Baca Juga:
Cari Jawaban Soal Kelas 3 SD Tema 3, Macam-Macam Gerak Tari
Contoh Lagu yang Menggunakan Tangga Nada Mayor
Tentunya ada banyak contoh lagu yang menggunakan tangga nada mayor.
Berikut ini adalah contoh tangga nada mayor dari lagu anak-anak, lagu daerah, dan lagu wajib nasional:
1. Naik Delman
2. Bintang Kecil
3. Balonku
4. Lihat Kebunku
5. Dari Sabang sampai Merauke
6. Ampar-Ampar Pisang
7. Tokecang
8. Gundul-Gundul Pacul
9. Halo-Halo Bandung
10. Bangun Pemudi Pemuda
12. Berkibarlah Benderaku
13. Garuda Pancasila
14. Gebyar-Gebyar
15. Manuk Dadali
16. Maju Tak Gentar
Nah, itulah tadi penjelasan, ciri-ciri, dan contoh tangga nada mayor. Semoga membantu teman-teman untuk mempelajari seni musik, ya!
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan